Nawarin Saham cuma pake Hoodie ,Mark Zuckerberg di Protes





(ibtimes.co.uk/)


Menawarkan saham dengan memakai jaket penutup kepala atau hoodie? Jangan beri dia uang. Begitulah analis pasar modal menggambarkan keprihatinan mereka terhadap busana yang dipakai Mark Zuckerberg, CEO dan pendiri Facebook, dalam pertemuan dengan investor menjelang penawaran umum perdana (initial public offering/IPO) saham Facebook pada 18 Mei mendatang.

"Mark dan hoodie-nya: Dia benar-benar menunjukkan kepada investor dia tidak ambil pusing. Menurut saya itu tidak dewasa.” kata Michael Pachter, analis dari Wedbush Securities, dan pengguna jas dan dasi, kepada Bloomberg TV,  seperti dikutip dari situs news.com.au, Kamis (10/5).

“Saya pikir dia harus menyadari dia membawa investor sebagai konstituen baru sekarang... dan saya pikir dia harus menunjukkan respek yang layak mereka dapatkan karena dia meminta uang dari mereka,” ujar Patcher yang berpendapat Mark harus meninggalkan hoodie-nya.

Analis menduga gaya busana Zuckerber membuat saham perusahaan jaringan sosial raksasa ini lesu pada penawaran perdana. Harga saham Facebook yang dipatok di kisaran US$28-35 per lembar, kini memang tengah menjadi perhatian para analis. Dan, analis yakin, saham Facebook bisa lebih tinggi lagi andai mulitimiliarder itu mengenakan busana yang lebih pantas.

Zuckerberg gemar mengenakan sandal, celana jin, kaus, dan jaket dengan tutup kepala. Dia pernah mengenakan setelan jas resmi ketika jamuan makan malam Tech Titans di Gedung Putik, Amerika Serikat, tahun silam, dan dalam sebuah pertemuan dengan mantan Presiden Prancis Nicolas Sarkozy di Istana Elysee.

Facebook menolak mengomentari kritik Pachter. Tetapi, fakta bahwa Wall Street bahkan berbicara tentang cara Zuckerberg memilih busana menunjukkan kekhawatiran di luar fesyen.

Sebenarnya kegugupan para investor melampui isi lemari pakaian Zuckerberg yang memang dikenal sulit dan tidak terduga. Tidak ada orang yang dapat membantah bahwa banyak keberhasilan Facebook dikaitkan dengan visi tunggalnya.

Kritik Pachter adalah cara Wall Street memberitahu Facebook: Kami tidak ingin anak Anda melakukan hal-hal tak terduga dan tidak konvensional yang akan berakhir di halaman depan koran.


sumber

0 Response to "Nawarin Saham cuma pake Hoodie ,Mark Zuckerberg di Protes"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel